Rest day

Ternyata bukan cuma ujian sekolah aja yang ada hari tenang.
Treatmen cancer juga ada hari tenang atau "rest day".
Setelah 3 hari kemo, hari ini adalah rest day, sebelum besok hari besar tiba.
CAR T CELL bakal dimasukan ke dalam tubuhku besok.

Tadi malam adalah malam yang panjang, sudah seminggu lebih hampir setiap hari, aku terbangun subuh2.
Terbangun karena seluruh kepalaku dan punggung seperti dibanjur se ember air, padahal itu keringat.
Kemarin karena demam, nurse menyetel AC di ruangan ku 0° c.
Bayangkan saja dinginnya, tapi keringatku begitu banjir sampai bantal dan ranjang semua basah. Kepalaku kedinginan karena basah kuyup, semalam jadi puyeng.
Harus ganti baju, ganti sprei, ganti kupluk karena basah semua.
Saat kembali tidur, sejam kemudian terbangun lagi karena hal yang sama, lalu akhirnya menggigil dan muntah.
Sungguh bukan malam yang menyenangkan, pagi ini kepala jadi berat, masih sedikit demam, lemas, dan gak bisa makan.
Semua ini efek kemo yang memang sering terjadi, tapi keringat banjir itu belum pernah aku alami sebelumnya.

Pagi cuma bisa minum susu Hazelnut, siang makan pisang, karena liat makanan rumah sakit langsung pengen muntah, belum lagi makan banyak obat.
Badan terasa panas dari dalam, ya memang begitulah kemoterapi, padahal ini hanya kemo ringan.

Resting day ini harus berdoa kenceng2 untuk persiapan besok,
karena kami bahkan dokter belum kenal betul dengan treatment ini.
Semoga semua berjalan lancar 🙏🙏🙏

Comments

Popular posts from this blog

4 tahun perjuangan melawan kanker

Waiting for miracle

R I P Acute Lymphobastic Leukemia